Peran LKST IPB dalam Mencetak Usaha Rintisan Agribisnis & Agroindustri
Untuk mendukung program pembinaan dan pengembangan usaha rintisan atau startup, pemerintah melalui Kementerian Koperasi dan UKM pada tahun 2022 menggandeng 7 mitra lembaga inkubator. Salah satu mitra inkubator yang ditunjuk pemerintah adalah Science Techno Park/STP IPB University atau Lembaga Kawasan Sains dan Teknologi (LKST) IPB. STP IPB University sudah dirintis sejak 2014 yang awalnya dikelola oleh PT Bogor Life Science & Technology (BLST) yang merupakan holding company milik IPB University. Dalam perjalanannya, dilakukan penyesuaian dan akhirnya STP menjadi bagian dari Lembaga Kawasan Sains dan Teknologi (LKST) IPB. LKST IPB berperan memfasilitasi perkembangan teknologi dan inovasi untuk menghasilkan usaha rintisan dan penguatan sektor industri melalui penyediaan ilmu pengetahuan dan teknologi (IPTEK), infrastruktur fisik, dan dukungan manajemen. LKST IPB berfokus mengembangkan produk pertanian tropika, pangan, biosains dan kelautan.
Lebih lengkapnya silakan baca secara langsung FoodReview Indonesia edisi Januari 2023: Industri Pangan Masa Depan dengan fitur digital interaktif yang dapat diakses pada https://bit.ly/frijan23online
Tidak mau ketinggalan setiap edisinya?
Daftar langsung untuk berlangganan (GRATIS) https://bit.ly/FRIDIGITAL
Gabung dan lengkapi koleksi majalah FoodReview:
Newsletter: http://bit.ly/fricommunity
Search FOODREVIEW on TOKOPEDIA & SHOPEE
#foodreviewindonesia #foodscience #foodtechnology #ilmupangan #teknologipangan #industripangan #food #pangan #diary #innovation #challenges #new #issue #magazine #january #industry #pangan #masa #depan #future #food #industry