Sektor Pangan Tulang Punggung Industri di Indonesia


Industri merupakan penopang perekonomian Indonesia,  sektor ini menyumbang sebesar 20% PDB dalam negeri. Berdasarkan data Kementerian Perindustrian RI, sektor industri yang terus berkembang adalah sektor pangan yang investasinya mencapai 1, 6 billion.

"Industri pangan memiliki pertumbuhan besar dan merupakan tulang punggung industri di Indonesia, " tutur Menteri Perindustrian RI,  Airlangga Hartarto dalam acara Breakfast Meeting di   Jakarta,  7 Februari 2017. Oleh karena itu,  perlu adanya sinkronisasi segala sektor pendukung terutama faktor hulu untuk ikut mendukung perkembangan industri pangan di masa depan. FRI-33