IFF Membuka Fasilitas Baru di Delhi


Juni lalu, International Flavors & Fragrances Inc., (IFF) mengumumkan pembukaan fasilitas baru di Gurgaon, the industrial and financial center of the National Capital Region Delhi, India. Fasilitas yang dimaksud meliputi house creativetechnical, sensori, dan sales professional.

 

"Permintaan kami terus meningkat di India, lebih lanjut ini merupakan strategi kami untuk memperluas pasar dan membangun infrastruktur untuk melayani pasar di negara berkembang, khusunya menikmati tingkat pertumbuhan dan demografi yang dinamis”, kata  Doug Tough, Chairman and CEO.

 

Hernan Vaisman, Group President, Flavors menambahkan, “saat ini adalah waktu yang menggembirakan untuk industri kami di India. Konsumen di India tidak hanya mencari yang bagus dan enak, tetapi mereka juga mencari yang sehat untuk makanan yang mereka makan. Kami memilki teknologi tepat untuk menciptakan produk yang menyehatkan, seperti produk rendah sodium, gula dan lemak”.

Setelah pembukaan fasilitas di Delhi, IFF akan membuka creative center di Shanghai, flavor production di Guangzhou dan liquid flavors and fragrances compounding site di Singapura. Kemudian menyusul, pembukaan fasilitas baru di Dubai dan memperluas kapasita CapLock di pabrik yang berlokasi di Haverhill, UK. FB Yunita